Semnas Mobil Listrik Himatro Unila(Unila) : Himpunan Mahasiswa Teknik Elektro (Himatro) akan menggelar Seminar Nasional Mobil Listrik dengan tema “Menuju Produksi Massal Mobil Listrik 2017, Siapkah?”. Kegiatan ini berlangsung pada Rabu, 30 April 2014, mulai pukul 08.00 WIB.

Himatro akan menghadirkan Dr. Ir. Agus Puji Prastyono, M.Eng. (Deputi Bidang Relevansi dan Produktivitas Iptek, Kementerian Riset dan Teknologi Republik Indonesia) dan Ir. Noer Soedjarwanto, M.T. (Dosen Teknik Elektro Universitas Lampung) sebagai pemateri.

Rencananya, acara ini bertempat di Gedung Serba Guna Universitas Lampung. Bagi calon peserta yang ingin mengikuti seminar ini, harus membayar uang registrasi sebesar Rp20.000 (mahasiswa/pelajar) dan Rp30.000 (umum). Para pesera akan mendapat sertifikat, makanan ringan, dan seminar kit.[] Hisna C