(Unila): Mahasiswa Universitas Lampung (Unila) meraih Juara 1 Kategori Peneliti pada Lomba Inovasi Daerah Provinsi Lampung tahun 2019. Mereka adalah Dede Supriatna, Anggi Saputra, dan Reza A. Rahadi.

Dengan mengusung tema inovasi “Rancang Bangun Stingray UAV (Unmanned Aerial Vehicle) jenis Fixed Wing Sebagai Solusi Cerdas Mitigasi Bencana di Indonesia”, tim robotika dan otomasi Universitas Lampung ini berhasil menambah sederet prestasi tingkat mahasiswa kampus setempat.

Lomba inovasi daerah ini diadakan Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah, Pemerintah Provinsi Lampung bekerjasama dengan Universitas Bandar Lampung. Terdapat 3 kategori pada lomba ini yaitu peneliti, umum, dan pelajar. Lomba dilaksanakan melalui beberapa tahapan mulai dari seleksi proposal, video produk, site visit, serta presentasi final.

Inovasi berupa UAV / Drone yang didesain dan dibuat untuk melakukan pekerjaan aerial surveilence pada daerah rawan bencana inilah yang membuat Dede dan tim berhasil mengungguli peneliti dari perguruan tinggi lain.

Drone yang diberi nama Stingray ini memiliki kemampuan aerial mapping dan monitoring dengan daya jelajah sejauh 32KM dengan waktu terbang mencapai 40 menit dan dapat memberikan output berupa orthopoto mapping.

Hasil inovasi yang dibuat ini merupakan hasil karya mahasiswa Universitas Lampung dengan tingkat penggunaan komponen dalam negeri mencapai 70%.[Rilis]

Adapun pemenang pada Lomba Inovasi Daerah tahun 2019 ini antara lain :

Kategori Peneliti :

Juara 1 – Dede Supriatna, dkk (Universitas Lampung)

Juara 2 – Syahdilla Anggia Akhni, dkk (Politeknik Negeri Lampung)

Juara 3 – Dr. Agus Sutanto, M.Si., dkk (Univ. Muhammadiah Metro)

Harapan 1 – Juli Nursandi, S.Pi., M.Si., (Politeknik Negeri Lampung)

Harapan 2 – Arnes Yuli Vandika, S.Kom., M.Kom., (Universitas Bandar Lampung)

Harapan 3 – Riza Imam As’ari (STIMIK Pringsewu)

Kategori Umum

Juara 1 – Didi Harry Libriantho (Bandar Lampung)

Juara 2 – Rohmanjanah, S.Pd., M.Pd (Lampung Timur)

Juara 3 – Ivan Julian (Lampung Tengah)

Harapan 1 – Dr. Eng. Dewi Iryani, S.T., M.T., dkk (Bandar Lampung)

Harapan 2 – Kukuh Diki Prasetia, dkk (Tanggamus)

Harapan 3 – Teki Sulaksono, dkk (Lampung Selatan)

Kategori Pelajar

Juara 1 – Muhamad yahya, dkk (SMK YPT Pringsewu)

Juara 2 – Dolorosa Septin, dkk (SMAN 2 Bandar Lampung)

Juara 3 – Sulis Aprilia, dkk (SMK Farmasi Kusuma Bangsa Bandar Lampung)

Harapan 1 – Dina Anissania Ulfa (SMA Sugar Grup)

Harapan 2 – Dwi Nur Alifah (SMA Paramartha 1 Seputih Banyak)

Harapan 3 – Anggun Dian Puspita, dkk (SMPN 2 Pasir Sakti Lampung Timur)