(Unila): Mahasiswa Jurusan Kehutanan Universisitas Lampung (Unila) yang tergabung dalam Komunitas Pemerhati Konservasi Burung Birdpacker-Warriors mengikuti Pelatihan Dasar-dasar Penggunaan Bahasa Pemrograman R untuk Analisis Statistik dalam Penelitian Ekologi. Kegiatan tersebut diselenggarakan Kelompok Pemerhati Avifauna (KPA) Cairina di Jurusan Biologi,Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Unila, Bandar Lampung, 13-14 Oktober 2018.

Ketua Panitia Harnes Abrini mengatakan, belakangan ini, bahasa pemrograman “R” meningkat pesat di bidang ekologi dan konservasi biodiversitas (keanekaragaman hayati), terutama untuk tujuan analisis data. Sebab, beberapa kelebihan yang membuatnya unggul dibandingkan perangkat lunak statistik popular.

“Pelatihan ini ditujukan kepada mahasiswa yang sedang dan akan melakukan penelitian. Tujuannya, untuk membantu dalam pengolahan dan analisis data. Selain itu, pelatihan ini bertujuan meningkatkan hardskill mahasiswa pada era globalisasi dalam bidang ekologi dan konservasi,” kata Harnes melalui keterangan tertulisnya, Senin, 15/10/2018.

Sementara itu, Dita Cahya Melati, salah satu peserta, menyatakan, pelatihan tersebut memberikan ilmu baru dalam pengolahan data, atau pengaplikasian ilmu statistik dalam bidang ekologi. Bahasa pemrograman R dapat membantu mahasiswa dalam pengolahan dan analisis data penelitian dengan cara yang tidak terlalu rumit.

“Saya berharap, kegitan seperti ini dapat dilaksanakan kembali agar seluruh mahasiswa bisa menggunakan bahasa pemrograman “R” dalam pengolahan dan analisis data penelitian,” ujarnya.[Unila di media]

sumber berita: http://duajurai.co/2018/10/15/tingkatkan-hardskill-mahasiswa-kehutanan-unila-ikuti-pelatihan-statistika-ekologi/