47319685_561067201020166_4055387478993928192_o
47379596_561067024353517_5435588241904369664_n
47313122_561066934353526_5846037779389087744_o
47351333_561066721020214_7884254500146380800_n

(Unila): Radio Republik Indonesia (RRI) Lampung mengundang Rektor Universitas Lampung Prof. Dr. Ir. Hasriadi Mat Akin, M.P., pada talkshow bertajuk “Memilih Juara! Pemilih Pemula Pemilih Cerdas”, Selasa (4/12/2018).

Gelar wicara yang berlangsung di Auditorium RRI Bandarlampung itu diisi oleh empat narasumber yakni Mistam, S.Sos., M.Si., sebagai Ketua Pengawas LPP RRI; Dr. Nanang Trenggono, M.Si., sebagai Ketua KPU Provinsi Lampung; Fatilhatul Khoiriyah, S.H.I., M.H., selaku Ketua Bawaslu Lampung, serta Dr. Robi Cahyadi Kurniawan, M.A., sebagai pengamat politik dari Universitas Lampung.

Talkshow digelar dengan tujuan untuk menarik pemilih milenial pada pilkada serentak yang akan diselenggarakan pada 17 April  2019 mendatang. Tak hanya pelajar, hak menentukan pilihan juga akan digunakan oleh para kategori pemilih pemula seperti purnawirawan TNI dan Polri.

Panitia pada perbincangan empat narasumber itu menghadirkan Rektor Unila sebagai pembicara tamu yang memberikan tanggapan atau closing statement terkait tema pemilih pemula yang diusung sebagai topik diskusi hari itu.

Di hadapan mahasiswa perwakilan perguruan tinggi negeri dan swasta di Lampung, diskusi hangat itu pun dihadiri perwakilan pelajar dan pemerhati RRI.

Pada kesempatan itu Guru Besar Fakultas Pertanian Unila ini mengatakan, diskusi semacam ini sangat tepat diadakan karena bagaimanapun kontribusi pemilih pemula cukup besar dalam menentukan arah pembangunan nasional.

“Pemilih pemula ini masih sangat pure. Artinya belum terkontaminasi dengan politik kanan kiri, politik golongan, dan sebagainya. Saya kira masa depan negara ada pada pemilih pemula ini,” kata dia.[Penda/Inay_Humas]